Sabtu, 20 Juni 2015

BANTUAN SENILAI 500 JUTA KELOMPOK LEMBU LESTARI PERLU DI PERTANYAKAN ?

Banjarnegara - Global Time
Dikandang Cuma ada 7 ekor sapi
Kelompok Lembu Lestari Desa Bandingan Kecamatan Rakit Kab. Banjarnegara mendapat bantuan senilai 500 Juta pada tahun 2012 , untuk program  penyelamatan sapi betina produktif yang bersumber dari APBN Pusat, tapi sapi-sapi tersebut perlu dipertanyakan? ironisnya ada yang sudah menjadi mesin bata dan menurut Ketua Kelompok pada Tanggal 05/06 dirumahnya. “Waktu itu memang benar bantuan senilai 500 juta tapi untuk beli sapi 45 ekor yang betina 40 ekor , sedangkan  jantan 5 ekor dan sapi tersebut masih utuh pada anggota kelompok. “ ungkapnya.

Dikandang Cuma ada 7 ekor sapi
Foto Ketua Kelompok Lembu Lesatri
Tapi setelah di kroscek pada anggota kelompok tersebut kenyataannya lain tidak sesuai yang dikatakan ketua kelompok. “Misalnya ditempat Pak Rudi Sutanto RT 02 RW 01 sudah dijual untuk membeli Mesin Bata dan di tempat Pak Ahmad Afifudin juga sudah dijual 20 Juta dan yang 13 Juta uangnya di Pak Ketua Kelompok.” Katanya. Dan di tempat Pak Sekertaris jual 3 ekor sapi sampai sekarang  belum dikembalikan, susunan kelompok ternak Lembu Lestari : Ketua : Nakum Ali Mustofa, Sekertaris : Tugimin, Bendahara : Ahmad Najibulloh. Hingga berita ini diturunkan kepada penegak hukum Pemkab Banjarnegara untuk mengusut tuntas biar kedepan bisa lebih baik dan ada efek jera bagi para pelaku yang doyan Sapi Negara.
RIDO/TRD.Globaltime

0 komentar:

Posting Komentar